Minggu, 05 April 2009

Geliat Wonosobo dlm Rangka Pengentasan Kemiskinan

Melawan kemiskinan telah menjadi komitmen dan ditegaskan sebagai tanggung jawab dan kewajiban Pemerintah Kabupaten Wonosobo. Melalui Visi Membangun Bersama Rakyat, Sejahtera Bersama Rakyat, pelibatan masyarakat merupakan kondisi yang harus diwujudkan secara jujur dan sungguh-sungguh dalam proses formulasi kebijakan pembangunan manusia dan penanggulangan kemiskinan. Pelaksanaan Visi dalam konteks pembangunan manusia dan penanggulangan kemiskinan tersebut diharapkan dapat memberi kontribusi pada pencapaian rencana aksi Strategi Nasional Penanggulangan Kemiskinan dan sekaligus pencapaian Millenium Development Goals.
Komitmen dalam penanggulangan kemiskinan di Wonosobo ditegaskan dalam RPJMD 2006 - 2010 yang memfokuskan 2 strategi utama yaitu Pengembangan sistem politik lokal dan kelembagaan pemerintah daerah yang akuntabel dan strategi pembangunan yang ditujukan pada pencapaian atau pemenuhan hak-hak dasar masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar